Home » , , » Gejala Campak/ Measles/ morbili/ rubeola , cara pengobatan dan komplikasinya

Gejala Campak/ Measles/ morbili/ rubeola , cara pengobatan dan komplikasinya

Written By amalinakayyisah on Selasa, 25 Juli 2017 | 14.34

gejala campak pada anak

Hi moms...kali ini saya akan bahas mengenai gejala campak pada anak , cara menyembuhkan campak , campak pada anak . Pernah gak sih anaknya kena campak? Ato ini lagi terkena gejala campak atau hanya sekedar alergi makanan?atau ini gejala dari virus lain?apa mesti yang ruam merah-merah disertai panas, selalu campak??? Ingin tahu lebih lanjut? Silahkan di baca terusannya yahhh ^^


Campak dalam bahasa medis dikenal sebagai morbili atau measles atau juga rubeola adalah suatu penyakit yang disebabkan oleh virus measles/ myxovirus viridae measles. Morbili ini merupakan suatu penyakit yang INFEKSIUS yang penularannya melalui udara baik lewat batuk, bersin bahkan bernafas. Pemerintah berupaya menekan morbiditas dan mortalitas penyakit ini melalui vaksinasi.

SO APA SUDAH PASTI KALAU DI VAKSIN CAMPAK, GAK AKAN TERKENA ATAU TERTULAR CAMPAK???

Jawabannya : tetap bisa tertular atau terkena campak ya moms...lhooo...terus apa gunanya divaksin ya? Untuk menghindari bayi atau balita kita dari komplikasi fatal daripada campak moms, seperti pneumonia (paru-paru basah) dan ensefalitis (radang otak), jadi tetap harus divaksin ya moms...Karena hingga kini, campak ini masih menjadi masalah kesehatan yang krusial di indonesia, WHO melaporkan sebanyak 6300 kasus terkonfirmasi campak di indonesia sepanjang tahun 2013.

GEJALA
Gejala awalan berupa demam, lemas (malaise), gejala respirasi atas (batuk,pilek), dan mata merah (konjungtivitis), kadang juga ditemukan pembesaran kelenjar getah bening.

Gejala Campak/ Measles/ morbili/ rubeola , cara pengobatan dan komplikasinya

Pada 2-4 hari demam, di daerah tenggorokan (orofaring) ditemukan koplik spot (daerah berwarna keabuan yang dilapisi kemerahan sebesar butiran pasir, mudah berdarah) sebelum munculnya ruam. Koplik spot paling sering ditemukan di mukosa bukal (daerah dalam mulut dekat geraham), tapi juga bisa ditemukan di langit-langit atau di bibir bawah dalam.

Gejala Campak/ Measles/ morbili/ rubeola , cara pengobatan dan komplikasinya

Pada 3-5 hari demam, biasanya muncul ruam merah (makula atau papula eritema) yang dimulai dari perbatasan dahi dg rambut, dibelakang telinga lalu menyebar ke muka, badan, ekstremitas (kaki tangan). Setelah kurang lebih 3 hari, ruam akan menghilang sesuai urutan munculnya.


Gejala Campak/ Measles/ morbili/ rubeola , cara pengobatan dan komplikasinya

Gejala Campak/ Measles/ morbili/ rubeola , cara pengobatan dan komplikasinya


Resiko campak meningkat pada mereka yang belum mendapatkan imunisasi campak. Setelah tertular campak sampai timbul gejala/keluhan membutuhkan waktu (masa inkubasi) = 10-15 hari.
Pemeriksaan penunjang diagnosa mungkin diperlukan pada kasus tertentu, seperti pemeriksaan serologi Ig M anti Rubella (pemeriksaan untuk mengetahui kekebalan terhadap virus rubella, dan pada pemeriksaan sitologi ditemukan sel datia berinti banyak (sel kekebalan tubuh yang besar dan berinti banyak).

Moms.....bila menemukan ruam merah tanpa demam kemungkinan itu alergi makanan atau obat ya,,,tapi bila ruam merah disertai panas tidak selalu campak ya, tapi tidak menyingkirkan juga kalau itu campak, sebab ruam merah dengan panas ada lebih dari 300 diagnosa bandingnya/ jenisnya moms, yang penting penanganan atau pengobatannya ya moms...jadi tidak usah panik tentang penyebabnya. Kenali gejala – gejala diatas yang mengarah ke campak ^_^

Campak biasanya akan terlihat lebih buruk dengan komplikasi pada anak dengan gizi buruk, anak yang belum mendapat imunisasi campak, dan atau pada anak dengan immunodefisiensi (penurunan daya tahan tubuh, seperti dengan HIV-AIDS, leukemia, dll). 
KOMPLIKASI
Komplikasi campak meliputi otitis media (infeksi telinga tengah), ensefalitis (radang otak), pneumonia (infeksi paru), dan atau trombositopenia (penurunan trombosit/ keping darah yang berpengaruh pada pembekuan darah), diare, dehidrasi dan kematian.

PENATALAKSANAAN
Jaga cairan tubuh pasien, jangan sampai dehidrasi ya moms, karena diare atau muntah yang menyertai. 

Obat hanya diberikan sesuai keluhan, bila demam maka diberikan obat penurun demam, bila muntah ya diberikan obat anti mual dan muntah, dsb. Antibiotik hanya diberikan dokter bila ada infeksi yang menyertai (infeksi sekunder), sebab campak itu virus bukan bakteri lho moms, so campak self limiting disease yang artinya bisa sembuh sendiri

Dokter juga akan memberikan vitamin A untuk melindungi mata
Sekian moms penjelasan singkat mengenai campak, semoga artikel tips menyembuhkan campak bermanfaat ya moms. 

MARI JADI MOMS YANG CERDAS DAN BIJAK ^_^

Share this article :

0 comments:

Posting Komentar

Translate

 
Author : Desain Blog
Copyright © 2013. Amalina Kayyisah - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger
-->